Kamis, 28 Oktober 2021

Es Coklat Terbaik Part 1

 - Cafe XXI

Seri coklatnya ada 2 (cmiiw), yaitu Premium Iced Chocolate & Milo Dinosaurus. Yang bikin cinta banget sama Premium Ice Choco itu potongan coklat batangnya yang manisnya pas dan ngasih tekstur. Trus kalau Milo Dino surprisingly rasanya ga medok milo tapi ya es coklat yang ditaburin bubuk milo di atasnya. Enak!


- Janji Jiwa

Es Susu Soklat. Sebenarnya B aja, cuma endeus karna di Janji Jiwa ada pilihan pakai topping ice cream. Dan minum es coklat dikasih topping ice cream coklat tuh ena bangaaaattt. Menurutku rasanya Es Soklat ini dominan banget menyerupai susu kental manis coklat, pekat gitu dia, jadi jelas beda rasanya sama minuman bubukan.


- Kopi Lain Hati

Es Coklat Pak Muh is the best! Sebenarnya sih ini ga medok coklat, tapi sebagai penggemar aroma dan rasa rum ini tuh oks gilsss. Trus ada whipped cream-nya juga yang mengimbangi rasa manis dari es coklat dan segarnya rum itu.


- Point Cafe

Seri KopiBaper alias Kopi Bawa Pergi tapi ini masuk di menu non kopi hehe. Yang aku favoritkan adalah menu Choco Nut. Nah kalau Pak Muh, coklatnya ada aroma dan rasa rum yang kental, di sini itu diganti sama nut alias kacang. Nah perpaduan keduanya itu pas menurutku ga saling overpowering aja gitu.


- Chatime

My favorite one and only : Chocolate Mousse. Coklat yang medok + whipped cream adalah kebenaran sejati. Selain itu aku juga wajib pakai topping Grass Jelly alias cincau untuk kasih tekstur gigit gigit manja (karna cincaunya lembut banget sih hampir ga berasa kalau digigit wkwk).

***

Yang udah dicoba tapi menurutku B aja : Starbucks, Jco, Dunkin Donuts, Satu Kata Coffee Co. Kalau ada rekomendasi es coklat lainnya (terutama dom Samarinda) ditunggu komentarnya yaaa...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

NO SPAM PLEASE T_T